Senin, 29 Oktober 2012

7 Kesalahan Yang Sering Dilakukan Facebooker


7 Kesalahan Yang Sering Dilakukan Facebooker 


Anda mungkin tidak sadar pernah melakukan beberapa hal berikut selama Anda aktif menggunakan akun Facebook Anda. Akan tetapi, seperti yang dikutip dari AllFacebook, beberapa perilaku yang tersebut dibawah ini sebaiknya tidak perlu Anda lakukan:

1. Menampilkan tanggal lahir Anda secara lengkap
Menurut Anda, apa perlunya memberikan identitas tanggal lahir Anda secara lengkap didunia maya? Kecuali Anda berumur 25 tahun atau bahkan lebih muda dari itu, menyombongkan usia tampaknya bukan suatu hal yang bijak, bukan?

Jika dilihat dari sisi keamanan privacy akun Anda, identitas tanggal lahir lengkap Anda bisa menjadi salah satu sumber penyalahgunaan data pribadi Anda. Maka jika Anda bersikeras untuk tetap menampilkan tanggal lahir Anda, setidaknya agar Anda memperoleh ucapan selamat dari para Facebooker lainnya, mencantumkan tanggal dan bulan sudah cukup, tanpa perlu tahunnya.

2. Mengumumkan kepergian Anda
Sama rasanya seperti Anda menggantungkan papan pengumuman “Pulang mudik” di depan pintu Anda. Pasti hal tersebut bisa memancing tindak pidana bagi yang mengetahuinya. Meskipun tidak perlu berburuk sangka kepada seluruh teman-teman Facebook Anda, akan tetapi kejahatan tetap bisa saja terjadi jika ada kesempatan. Banyak pelaku kejahatan yang bersembunyi dibalik akun FB palsu, yang mungkin Anda tidak menyadarinya.

3. Menggunakan password yang mudah ditebak
Anda tentu tidak ingin akun Anda disalahgunakan orang yang tidak bertanggung jawab bukan? Maka mengapa Anda masih menggunakan password segampang itu? Cobalah secara kreatif menggabungkan karakter huruf dan angka untuk password Anda. Walaupun kejahatan tampaknya selalu memiliki cara untuk membobol pertahanan seseorang, setidaknya berilah mereka umpan yang sedikit sulit untuk bisa mereka pecahkan.

4. Kurang memperhatikan kontrol privacy
Facebook sudah memberikan jalan bagi Anda untuk membatasi privasi Anda dimata publik. Jika Anda tidak dapat memanfaatkannya dengan baik karena kurang peduli, maka jangan salahkan jika ada seseorang mengetahui data pribadi yang Anda cantumkan di profil Anda.

Pastikan untuk membatasi tampilan profil pribadi khusus kepada teman Facebook Anda saja, sehingga tidak ada orang sembarangan yang bisa menyalahgunakannya.

5. Tidak berfikir panjang sebelum memposting status
Sudah menjadi rahasia umum, status terkadang dijadikan beberapa orang sebagai pengumpul dukungan sekaligus pembenaran terhadap apa yang telah ia kerjakan. Jika sedang marah, terkadang seseorang tidak berfikir panjang meluapkan kemarahannya di status. Dan hanya bisa menyesali jika amarahnya sudah mereda. Walaupun status di FB bisa dihapus, akan tetapi jika Anda sampai dianggap beberapa orang yang merasa tersinggung dengan status Anda telah melanggar UU ITE, siap-siaplah menjadi “Prita” selanjutnya.

6. Tidak memanfaatkan fitur private message
Ada kalanya pesan yang Anda sampaikan melalui status tidak seharusnya dibaca oleh seluruh teman FB Anda. Manfaatkan private message dengan baik. Selain dapat menghindari “menyampah” di wall teman-teman Anda yang seharusnya tidak ada hubungannya dengan itu, Anda juga bisa lebih intens mendapatkan jawaban dari tiap personil yang Anda ajukan pertanyaan atau pernyataannya.

7. Menyebutkan nama anak Anda yang dibawah 13 tahun
Mungkin suatu kebanggaan tersendiri mencantumkan berapa jumlah anak yang sekarang Anda miliki, berikut umur, bahkan nama-namanya. Akan tetapi pernahkah terlintas dalam fikiran Anda, bahwa mungkin saja mereka menjadi sasaran tindakan kriminal oleh para Facebooker yang tidak bertanggung jawab. Anda baru saja merenggut kebebasan putra-putri Anda dengan mempublikasikan jati diri mereka di dunia maya. Apa yang akan terjadi jika seseorang kriminal mengetahui identitas putri Anda dan dimana sekolah mereka? Anda tidak ingin berfikir sejauh itu bukan? Maka simpanlah anugerah terindah yang Anda miliki sampai mereka cukup umur untuk bisa bertanggung jawab pada dirinya sendiri.

10 Cara Hack Akun Facebook Orang Lain


10 Cara Hack Akun Facebook Orang Lain



Facebook merupakan situs jejaring sosial yang paling banyak digunakan di dunia dengan jumlah anggota aktif tahun 2011 sekitar 800 juta orang. Sedemikian banyak pemakainya sehingga merupakan target utama pembajak atau umum disebut hacker. Banyak cara untuk untuk membajak atau mengambil alih akun seseorang. Berikut ini daftar 10 cara membajak login Facebook sehingga Anda dapat lebih waspada.

1. Facebook Phishing
Phishing adalah cara yang paling popular untuk mendapatkan data login facebook seseorang. Ada beberapa serangan Phishing, yang paling sederhana adalah hacker membuat halaman untuk login facebook palsu yang penampilannya dibuat mirip dengan yang aslinya. Melalui halaman palsu itu korban akan memasukan “E-mail Address” dan “Password” yang tercatat dalam file txt . Data ini kemudian diambil oleh hacker untuk masuk ke halaman facebook korban dan mengganti passwordnya dengan yang baru.

2. Keylogging
Keylogging menggunakan sebuah program kecil yang diinstall di komputer korban. Progam ini akan mencatat semua yang diketik korban di komputernya, termasuk data login facebooknya. Catatan (log) tersebut dikirim balik ke penyerang melalui jalur FTP atau lewat e-mail hackers.

3. Stealers
Hampir 80% orang menggunakan password yang disimpan di browser untuk memudahkan login facebook. Ini memang memudahkan tetapi dapat berbahaya. Stealer adalah software yang dirancang untuk mengambil password yang tersimpan di browser korban.

4. Session Hijacking
Session Hijacking sangat efektif jika Anda akses facebook dengan koneksi standar (http://... ). Cara ini adalah dengan mencuri cookie browser korban yang digunakan untuk autentikasi pengguna pada suatu situs. Session Hijacking banyak digunakan pada jaringan local (LAN).

5. Sidejacking with Firesheep
Sidejacking adalah nama lain untuk http session hijacking yang dikhususkan untuk pengguna wifi. Untuk melakukan serangan Sidejacking, hacker banyak menggunakan software Firesheep. Tetapi Firesheep hanya bekerja jika penyerang dan korban berada dalam satu jaringan wifi yang sama. 

6. Mobile Phone Hacking
Jutaan orang login facebook dari telpon bergeraknya (HP). Jika hacker bisa mengakses HP korban, kemungkinan besar para hacker ini dapat mengkases akun korbannya. Bisa juga menggunakan software untuk memonitor HP seperti “Mobile Spy” dan “Spy Phone Gold”.

7. DNS Spoofing
Jika penyerang dan korban berada dalam satu jaringan komputer, penyerang dapat menggunakan DNS spoofing atau pengalihan dari halaman facebook yang asli ke yang palsu milik hacker.

8. USB Hacking
Ini digunakan jika penyerang memiliki akses fisik ke komputer korban. Hacker akan memasukan peralatan USB yang sudah diprogram untuk secara otomatis mengambil password yang disimpan di browser.

9. Man In the Middle Attacks
Ini bisa terjadi jika korban dan hacker berada dalam satu jaringan lokal dan berbasis switch. Hacker akan menempatkan dirinya berada diantara korban dan server atau bertindak sebagai gateway sehingga bisa menangkap semua data yang lewat. Cara ini juga disebut dengan ARP Poisoning.

10. Botnet
Botnet sebetulnya tidak umum digunakan untuk membajak login facebook, karena biaya yang tinggi. Ini digunakan untuk serangan lebih canggih. Pada dasarnya ini merupakan kerjasama antara beberapa komputer. Proses infeksinya sama dengan keylogging. Botnet yang popular adalah "Spyeye" dan "Zeus".

sumber: http://arhamvhy.blogspot.com/2012/03/10-cara-hack-akun-facebook-orang.html

9 Kesalahan Apple yang Membawa Berkah


9 Kesalahan Apple yang Membawa Berkah



Peluncuran sistem operasi mobile terbaru Apple, iOS 6, pada pekan lalu menyisakan keramaian karena masalah pada aplikasi peta. Peta buatan Apple yang pertama ini sebenarnya ditujukan untuk menggantikan peta Google, yang sejak lima tahun lalu, mengisi ponsel cerdas buatan Apple itu.

Peta itu menampilkan sejumlah gambar yang rusak, serta salah nama lokasi dan detail. Menurut Apple, peluncuran peta ini memang langkah perdana dan masih akan disempurnakan ke depan.

Apple, yang menjadi perusahaan pembuat ponsel dan tablet terbaik dunia, bukan hanya sekali ini melakukan kesalahan saat peluncuran produknya. Sebelumnya, sejumlah kesalahan fatal pernah dilakukan. Namun, perusahaan yang didirikan Steve Jobs ini berhasil memperbaiki beberapa kesalahan itu dan melahirkan produk yang lebih canggih.

Berikut ini sembilan contohnya:

1. Antenagate iPhone 4 pada Juli 2010
Antenagate ini merujuk pada hilangnya sinyal saat ponsel itu dipegang dengan cara tertentu. Ini karena mekanisme kerangka antena yang dibuat menjadi bingkai sekaligus rangka yang mengelilingi ponsel. Steve Jobs lantas menawarkan ganti rugi berupa pembungkus khusus ponsel. "Ponsel itu tidak sempurna dan tidak ada yang sempurna," kata dia saat jumpa pers.

2. MobileMe, Juli 2008
Peluncuran fasilitas cloud yang dinamakan MobileMe menuai kritik sesaat setelah diluncurkan. Fasilitas ini seharusnya menghubungkan antara peranti ponsel iPhone dan tablet iPad dan melakukan sinkronisasi foto, jadwal, dan agenda.

Yang terjadi adalah hilangnya data milik pelanggan. Steve Jobs, yang menjadi chief executive officer, memanggil tim di kantor perusahaan di Palo Alto dan memarahi mereka. Pemimpin tim diganti. Dua tahun kemudian, layanan ini kembali diluncurkan dan menuai sukses dengan nama iCloud.

3. Potongan harga iPhone pada September 2007
Saat pertama kali diluncurkan pada Juni tahun itu, iPhone dijual pada harga $ 600 (sekitar Rp 5,7 juta) untuk kapasitas penyimpanan 8 GB. Namun, pada September tahun yang sama, Apple memangkas harga jual sebanyak $ 200 dan memancing kritik pedas dari para pembeli awal. Steve Jobs lantas mencoba menenangkan situasi dengan memberikan voucher $ 100 untuk pembelian di Apple Store.

4. Layar iPod Nano lecet pada September 2005
Layar iPod Nano, yang berbasis teknologi Flash, memiliki warna yang cerah. Namun layar ini rentan lecet akibat gesekan, misalnya dengan saku celana. Manajemen Apple sempat mendiamkan masalah ini sebelum mengakuinya. Karena hanya sedikit komplain yang masuk, Apple meraup untung besar dari penjualan peranti ini pada awal tahun.

5. PowerMac G5, 2003
Tim pengelola situs Apple terpeleset dengan memberitakan terlebih dulu spesifikasi dari komputer desktop ini sebelum diumumkan oleh Steve Jobs selaku CEO. Saat peluncuran keesokan harinya, Jobs menyebutnya spesifikasi yang prematur. Tim pengelola situs dibubarkan untuk beberapa lama.

6. Komputer Cube 2000
Saat diumumkan Steve Jobs pada Juli 2000, Cube merupakan komputer desktop berukuran 7 inci. Komputer ini ditujukan untuk kalangan profesional. Namun, karena kapasitas RAM yang minim dan harga yang terbilang mahal, komputer ini menjadi tidak laku. Setahun kemudian penjualannya dihentikan.

7. Mac tidak punya pembakar keping CD pada 2000
Manajemen Apple lalai melengkapi komputer mereka dengan slot pembakar CD. Padahal saat itu jasa aplikasi Napster meledak dan membuat para penggemar musik sibuk mengunduh lagu dan membakarnya ke keping CD. Steve Jobs mengakui kelalaian memanfaatkan peluang ini. "Kami kecolongan," kata dia. Ini melahirkan iPod dengan iTunes, yang kemudian menjadi pasar utama penjualan lagu.

8. Mouse berbentuk bola hoki September 1998
Apple memperkenalkan peranti navigasi mouse berbentuk bulat seperti bola hoki. Padahal bentuk yang populer saat itu adalah oval. Ini membingungkan para pengguna karena tidak jelas mana bagian depan, belakang, dan sisi kiri serta kanannya.

9. Newton 1993
Ini merupakan cikal bakal iPhone, yang berfungsi sebagai personal digital assistant. Dirancang pada masa CEO John Sculley, yang mendepak Steve Jobs dari Apple karena pertengkaran soal strategi perusahaan. Saat Jobs kembali mengambil alih kendali, dia mematikan proyek ini. Selain karena tidak suka dengan Sculley, dia melakukan itu karena fitur tulisan tangan peranti ini payah terkait masih lemahnya prosesor saat itu.

sumber : http://menggelikan.blogspot.com/2012/10/kesalahan-apple-yang-membawa-berkah.html


5 Aplikasi Chatting Android Saingan BBM



5 Aplikasi Chatting Untuk Android - Meski saat ini perangkat berbasis Android diklaim sebagai perangkat yang paling laris di pasaran dunia, eksistensinya sebagai perangkat pintar di tanah air ternyata belum mampu menandingi BlackBerry yang mengandalkan BBM sebagai nilai jualnya. Namun begitu, Anda pengguna Android tidak perlu bimbang karena meski google sebagai pemilik Android hingga saat ini belum meluncurkan layanan seperti BlackBerry Messenger, para pengembang aplikasi sebenarnya telah meluncurkan beragam aplikasi yang mempunyai fungsi serupa dengan BBM. Berikut adalah 5 buah aplikasi chatting untuk Android :

1. KakaoTalk Messenger

 KakaoTalk Messenger adalah aplikasi Android yang memungkinkan 
pengguna mengirim pesan dengan teman, pesan yang dikirimkan bisa berupa foto, video dan suara. KakaoTalk Messenger juga membolehkan penggunanya salaing berkirim pesan dengan menggunakan ID seperti halnya Yahoo Messenger.Kakao juga menawarkan Plus Fiends yang merupkan layanan berlangganan konten selebritis yang memungkinkan pengguna menerima ragam konten dari selebriti Idola. Konten tersebut bisa berupa kabar berita atau gosip bahkan Update status dari selebriti.




2. WhatsApp Messenger
Populer sebagai aplikasi messenger yang berjalan diatas beragam platform, WhatsApp Messenger bisa Anda gunakan sebagai sarana untuk berkirim pesan ke ragam ponsel dengan platform OS yang berbeda. Memanfaatkan jaringan internet, WhatsApp Messenger menawarkan pengalaman mengirim pesan yang lebih kaya dari MMS dengan tarif yang lebih cermat serta cara yang lebih sederhana.Melalui Aplikasi Chatting WhatsApp Anda dapat mengirimkan pesan teks, video, foto atau suara ke teman Anda dengan cara yang sangat mudahcukup denganmenambahkan attachment. Tidak seperti BBm, kita tidak perlu menggunakan PIN sebelum dapat saling mengirim pesan. Begitu selesai dipasang, WhatsApp akan langsung mengenali semua nomor telepon dalam daftar kontak yang telah menggunakan WhatsApp.

3. Kik Messenger
Kik Messenger merupakan sebuah aplikasi Chatting Android yang memungkinkan pengguna berkomunikasi dengan saling berkirim peasn melalui jaringan internet, baik melalui WiFi maupun data 3G. Melalui Kik Messenger Anda dapat bertukar file serta membagikan lokasi Anda. Namun, agar bisa bertukar file, Anda harus menginstal plugin dari Kik Messenger bernama File kicker.


4. Line Messenger
Line Messenger adalah aplikasi Messenger yang tidak hanya menyediakan fitur pengiriman pesan namun juga panggilan suara melalui internet. Dengan Line Messenger, Anda dapat mengirimkan foto beserta info lokasi kepada teman. ketika membuka aplikasi Line Messenger, aplikasi tersebut akan mengidentifikasi nomor telepon yang tersimpan dalam ponsel dan menambahkannya kedaftar teman secara otomatis.


5. Catfiz
Catfiz adalah aplikasi chatting sesama pengguna Android yang memungkinkan pengguna untuk saling berkirim pesan dengan model seperti BlackBerry Messenger. Agar dapat berkomunikasi dengan pengguna lain, Anda harus mengetahui terlebih dahulu nomor PIN teman yang disebut NIC. Dan sebelum dapat mengobrol dengan teman, Anda harus mendapat persetujuan dari teman. Melalui Catfiz kita bisa mengetahui status pesan chatting yang sudah dikirim apakah mash pending, sudah terkirim, sudah sampai atau telah dibaca. Catfiz juga mendukung pengiriman pesan berupa Teks, Foto, Suara dan Sharing File ke perorangan atau group yang disebut Pool. Tidak hanya berfungsi sabagai Aplikasi Chatting, Catfiz juga memiliki fungsi sebagai alat jejaring sosial berupa update status serta mengomentari status user Catfiz lain.

Itulah 5 Aplikasi Chatting Android Saingan BBM yang sangat digemari oleh pengguna platform OS Android. semoga referensi ini dari Androidtan bisa berguna untuk para pembaca setia blog ini.

Sumber : http://www.androidtan.com/2012/05/5-aplikasi-chatting-android-saingan-bbm.html

7 Alasan Mengapa Twitter Lebih Menyenangkan Daripada Facebook dan Blog


7 Alasan Mengapa Twitter Lebih Menyenangkan Daripada Facebook dan Blog

Setelah sekian lama saya menggunakan media blog untuk menulis. Menggunakan social media seperti Facebook dan microblogging Twitter untuk berekspresi lewat status, akhirnya saya mulai menemukan mengapa main di microblogging seperti Twitter ternyata lebih menyenangkan ketimbang menggunakan Facebook dan blog.

Anda ingin tahu alasan-alasan saya? Berikut alasan-alasannya. Selamat menyimak:
  1. Menulis di Twitter (update status) nyaris tanpa mikir lama. Ini berbeda sekali dengan nulis di blog yang butuh memeras otak tidak sebentar untuk mencari ide, merumuskannya menjadi bentuk artikel, dan terakhir menuliskannya menjadi sebuah postingan di blog. Kelebihan ini bisa disejajarkan dengan Facebook namun menjadi berbeda saat membalas komentar karena di Twitter lebih simple cara membalas setiap komentar yang masuk.
  2. Kalau di Facebook karena pertemanan sistemnya sejajar maka update status cenderung dua arah sama seperti di blog, sementara di Twitter tidak. Ini sekali lagi membuat kita lebih enjoy ngetweet (update status) daripada update di FB yang berharap status kita diberi komentar oleh orang lain atau diberi jempol. Ingat pengemis jempol dalam artikel saya sebelumnya.
  3. Tidak pernah ada perasaan malu atau tidak nyaman jika tweet kita di Twitter tidak dibalas (reply) follower karena di Twitter status lebih kepada pemberian informasi atau broadcast. Ini tentu berbeda dengan Facebook dan blog yang berharap ada respon atau feedback dari para pembaca.
  4. Twitter segmen pemakainya baru menyasar kepada kelas orang tertentu, belum kepada semua kalangan. Setidaknya ini di negara kita. Berbeda dengan Facebook yang menyentuh semua kalangan. Termasuk juga blog yang bisa diakses semua orang. Ini tentu saja lebih terfokus. Ini kelebihan yang pertama. Kelebihan Kedua, di Twitter kita bisa bebas memfollow siapapun sesuai interesting kita tanpa perlu ribet. Di Facebook tidak, harus melalui dinding approval orangnya, kecuali yang group atau fanpage yang bisa bebas.
  5. Twitter membuat orang seperti saya bebas mengeksplorasi apa saja yang ada di kepala saya tanpa Anda perasaan tidak enak dengan teman atau relasi yang sudah terkoneksi dengan saya di Facebook. Mungkin ini alasan personal saja buat saya, karena faktanya teman kantor saya sedikit yang ngetweet dan lebih banyak yang main di Facebook apalagi ngeblog jadi ini membuat saya bebas.
  6. Di Twitter pencarian informasi sangat mudah dan cepat. Anda bisa mencari berdasarkan hastag atau ketik kata kunci lewat kotak pencarian di Twitter. Dan karena mayoritas tweet orang bersifat terbuka jadi hampir setiap topik bisa disearching di Twitter mirip dengan pencarian informasi lewat search engine dan bisa update secara realtime tiap detik dan menit terus bertambah kalau yang kita searching adalah topik hangat. Dan kelebihannya yang lain, lebih natural dan dari usernya langsung. Coba bandingkan dengan pencarian informasi yang didapat di blog, seringkali penuh rekayasa dan jebakan SEO.
  7. Di Twitter kita jadi tahu topik apa yang lagi "in" atau hangat dan menjadi trending topic, dibicarakan banyak orang di seluruh dunia tanpa harus tersekat dengan menjadi teman lebih dulu atau tidak seperti halnya di Facebook yang sistem informasinya tertutup. Termasuk jika dibandingkan dengan penyajian informasi lewat blog yang cenderung telat bahasannya. Baca "Basi".

Tidak ada gading yang tak retak! Itu peribahasa yang mungkin bisa menggambarkan situasi ini. Meski di artikel ini saya banyak menyebut kelebihan Twitter tapi yang namanya kekurangan juga selalu ada. Salah satu kekurangan terbesar Twitter adalah adanya pembatasan update status hanya maksimal 140 karakter. Ini tentu saja membatasi kebebasan kita berekspresi dalam menyampaikan sebuah pemikiran yang biasanya harus disampaikan secara panjang, dengan kalimat runtut dan penuh data untuk membangun argumentasi. Sulit untuk membangun argumentasi yang bisa dicerna oleh semua orang hanya dengan karakter sebanyak itu.

Barangkali ada yang iseng bertanya: Aneh? Bukankah tulisan ini aneh memuji-muji kelebihan Twitter, merendahkan blog, salah satunya, tetapi mengapa saya justru menuliskan artikel ini di media blog? Kenapa tidak lewat “Kultwit” (kuliah twitter) saja? HaHaHa....Bukankah ini kontra produktif? Jawab saya "Tidak". Saya sampai saat ini masih menggunakan ketiga-tiganya, kok. Karena ketiganya menurut pendapat saya saling melengkapi kalau disinergikan. Kekurangan yang satu bisa ditutup dengan kelebihan yang lainnya. Dan begitupun sebaliknya.

Senin, 22 Oktober 2012

FIFA vs PES


FIFA vs PES

Bagi anda pecinta sepakbola pasti tau dong PES atau lebih di kenal dengan Pro Evolution Soccer dan FIFA? sudah pasti tau! karena ke-dua game in iadalah game dengan rating terbaik di dunia. Bahkan di kotak cd game PES di PS3 sudah tercantum platinum. Nah sekarang gue akan ngebahas perbedaan PES dan Fifa yang paling keliatan perbedaannya.





Grafis
Grafis memang menjadi bagian yang paling mencolok ketiak kita bermain suatu game yang seru. Nah di PES grafis dari pemainnya terlihat lebih asli dengan lekuk tubuh dan baju pemain yang bisa bergerak ketika pemain berlari, tapi kalau lo mau liat baju si pemain bergerak bisa liat ketika replay, dangan terlihat baju si pemain bergerak mengikuti arah gerak si pemain. Untuk FIFA, grafis juga terlihatbaik namun sepertinya FIFA masih mengikuti terdahulunya, grafis lebih menonjol ke animasi dan tidak terlihat mirip seperti aslinya tapi walaupun begitu FIFA termasuk game no 1 untuk kategori olahraga.


Perijinan Liga
Nah ini dia yang menjadi permasalahan, karena perijinan liga di PES dan Fifa terntunya berbeda. Untuk PES seperti mereka tidak mendapat ijin dari liga Inggris, yang kita ketahui kalau tim Liga Inggris di PES namanya adalah rata-rata nama kota mereka, seperti London FC (Chelsea) Manchester Blue (Man. City) Merseyside Red (Liverpool) dan lain-lain. Kalo FIFA mereka mendapatkan ijin dari liga-liga di dunia dan nama-nama tim di Liga Inggris adalah nama asli mereka dengan pemain yang selalu update (khusus untuk ps3,x-box,dan pc).


Permainan
Kalo dalam masalah permainan, kedua game ini sama-sama kuat dengan beberapa perbedaan yang tidak terlalu jauh seperti contohnya PES. Di PES (khusus untuk game di PSP) stamina pemainnya kuat seperti banteng terutama tim-tim besar seperti Barcelona dan Real Madrid, tapi jika lo kurang puas dengan stamina pemain yang ada di PES bisa di edit. Untuk FIFA stamina memang sangat bagus, seperti aslinya. Dan kekuatan lari mereka seperti kondisi mereka di aslinya, walaupun untuk game PES di PS3, staminanya tidak jauh berbeda dengan FIFA.


Gerak
Kalo masalah gerak, mungkin PES lebih di unggulkan karena pemain bisa berlari dan bisa menggocek layaknya pemain asli di lapangan. Untuk FIFA ini juga menjadi kekurangan mereka yaitu sekali kesenggol pemain lawan maka pemain yang di senggol akan jatuh seperti mereka tidak mempunyai beban apapun dalam tubuhnya dan ini menjadi catatan penting bagi FIFA yang akan meluncurkan gamenya beberapa bulan kedepan.


Itulah beberapa perbedaan yang mencolok dan sangat terlihat di PES maupun FIFA. Apa pilihan Anda

Sumber : http://sangatuniksekali.blogspot.com

10 Virus Android Yg Membahayakan


10 Macam Virus Android


Android sebagai OS yang tengah populer membuat para pembuat virus ingin memasukkan beberapa malware dan virus ke android.
Tak pelak lagi, para pengguna kebingungan bila ponsel yang dia pakai ada gangguan yang ternyata terinfeksi oleh virus.

Beberapa virus android yang beredar adalah sebagai berikut.
1. Aplikasi Bank Palsu.
Tujuan dibuatnya adalah untuk mencuri informasi rekening dan mengambil uangnya.
Google ambil langkah cepat dan telah menghapusnya menurut informasi terakhir.

2. Android PjappsM.
Virus ini masuk melalui android market.
Sangat riskan karena mampu menjadi bom ke perangkat lain.

3. Android Geinimi.
Sejenis trojan bernama geinimi telah beredar di China.
Menginfeksi game android.

4. AndroidOS Fake Player.
Program jahat yangmenginfeksi melalui media palyer.

5. Droid Dream atau Android Rootcager.
Aplikasi ganas yang menginfeksi 60 aplikasi di android market.
Mampu menembus securiti android dan menginstallnya, mencuri data dan sebagainya.

6. Android Bgserv.
Program ganas yang mencuri nomor IMEI dan nomor ponsel kemudian mempublishnya.

7. GGTracker.
Virus yang cukup canggih.
Mampu menjebak melalui aplikasi di android market dengan programnya yang terkenal Penghemat Baterai Palsu.

8. Droid KungFu.
Virus ini sudah dibasmi sebelum masuk ke android market. Mampu menciptakan aplikasi sendiri sambil menunggu korbannya banyak kemudian memberi virus di tiap ada update.

9.Android Plankton.
Sebuah virus Trojan android.
Dibawa melalui game Angry Birds Rio Unlock.
Bagi yang gemar main Angry Birds jik ada tulisan Are You Sure You Want to Unlock All Level? jawab saja dengan NO, karena itu adalah virus trojan.

10. Virus Android System Messenger.
Sebuah virus trojan yang mampu merekam pembicaraan telepon.


Dengan makin banyaknya virus android yang beredar, alangkah baiknya lebih selektif lagi dalam memilih aplikasi atau game yang akan kita pasang di ponsel android.
sumber : http://ponselhp.blogspot.com

Antivirus Android


 Antivirus Android Rekomendasi

Robot hijau alias android sekarang sudah banyak dimasuki malware. Virus Android ini bukannya berkurang tapi makin lama makin berkembang saja. Pengembang android sangat menyarankan untuk segera update software kalau ada yang abru. Pasalnya, banyak celah kalau tidak segera diupdate apalagi tidak disertai dukungan sistem keamanan dari carier seperti antivirus.

Antivirus merupakan salah satu solusi terbaik untuk mengurangi dampak dan efek yang ditimbulkan akibat virus trojan yang menyebar dan berkoloni di dalam ponsel android.


Berikut ini ada beberapa antivirus yang bisa digunakan untuk melindungi hp android.

Nama Antivirus Fitur
Anti-Virus Free oleh AVG Mobilation Mampu memproteksi ponsel dari virus, malware dan exploit secara real time.
NetQin Antivirus
 
Membasmi malware, spyware dan virus.
Mampu melakukan perlindungan menyeluruh terhadap perangkat android dari virus, malware dan spyware.
Menjaga agar kinerja sistem tetap maksimal.
Lookout Mobile Security
 
Akan melakukan proteksi kepada ponsel dengan keamanan yang maksimum dari Lookout.
Merupakan aplikais kemanan pertama untuk android.
Super Security
 
Membantu mengamankan dari serangan malware.
Membuat data privat lebih aman.
Norton Mobile Security
 
Dari norton mobile yang akan melindungi dari virus, malware dan exploit.
megeliminasi segala threat berbahaya sebelum threat tersebut menyerang sistem android.
ALYac Android
 
Melindungi dari serangan file Malicious berbahaya.
Melakukan scanning terhadap aplikasi yang berjalan.
Dr. Web Anti-virus Light
 
Memproteksi dari virus dan malware.
Mampu melakukan scanning file system termasuk file hidden dan privat.
Apabila ada threat yang terdeteksi maka threat tersebut akan masuk karantina.                          
                                    
GuardX Antivirus Aplikais antivirus grtais yang mampu memproteksi semua aplikasi dari serangan malicious dan spyware.
Data base antivirus ini cukup besar.
Avast Mobile Security
 
Antivirus dan Anti Theft keamanan untuk ponsel Android Anda.
Melindungi data pribadi dengan scan virus otomatis dan terinfeksi URL alert.
sumber : http://ponselhp.blogspot.com

Penemu Android



Andy Rubin,Pencetus Android

Andy Rubin lahir pada tanggal 22 Juni 1946 di New Bedford, Amerika Serikat. Dia adalah pengembang dari Android OS. Sejak kecil, Rubin sudah terbiasa melihat banyak gadget baru. Ini karena ayahnya, seorang psikolog yang banting setir ke bisnis direct marketing, menyimpan produk elektronik yang akan dijualnya di kamar Rubin. Ia memiliki minat besar pada segala hal yang berbau robot. Di Carl Zeiss A.G., tempat pertama kali ia bekerja setelah lulus kuliah, Rubin ditempatkan di sebuah divisi robotika, tepatnya pada komunikasi digital antara jaringan dengan perangkat pengukuran dan manufaktur. Setelah dari Carl Zeiss, ia sempat bekerja di bidang robot di sebuah perusahaan di Swiss.
Karier Rubin di bidang robotika nampaknya semakin cerah, namun hidupnya berubah gara-gara liburan di Cayman Island pada tahun 1989. Saat sedang mengunjungi kepulauan tropis di Jamaika itu, Rubin tak sengaja bertemu dengan seorang bernama Bill Caswell. Pria ini sedang tidur di tepi pantai, terusir dari sebuah cottage setelah bertengkar dengan pacarnya. Andy menawarkan pria itu tempat tinggal dan sebagai balas budi, Casswell menawarkannya pekerjaan. Kebetulan yang menakjubkannya adalah pria itu bekerja di Apple. Di Apple, Rubin mengalami masa-masa yang menyenangkan. Pada saat itu, Apple masih dalam kondisi baik berkat komputer Macintosh. Budaya Apple pun menular pada diri Rubin. Di sana ia sempat melakukan kejahilan, seperti memprogram ulang sistem telepon sehingga ia bisa berpura-pura sebagai sang CEO, John Sculley. Lelucon seperti itu mungkin akan disukai Steve Jobs, pria yang gemar membuat lelucon lewat telepon, namun ketika itu adalah periode Apple tanpa Jobs.
Dari bagian manufaktur, Rubin pindah ke bagian riset di Apple. Kemudian, pada tahun 1990, Apple melakukan spin off untuk membentuk sebuah perusahaan bernama General Magic dan Rubin ikut di dalamnya. General Magic berfokus pada pengembangan perangkat genggam dan komunikasi. Para engineer yang gila kerja, termasuk Rubin tentunya, berhasil mengembangkan sebuah peranti lunak bernama Magic Cap. Sayangnya, Magic Cap tidak mendapat sambutan dari perusahaan handset dan telekomunikasi. Beberapa yang menerapkan Magic Cap hanya melakukannya sebentar. General Magic pun akhirnya hancur.Beberapa pengembang di General Magic, bersama beberapa veteran Apple, kemudian mendirikan Artemis Research. Perusahaan ini mengembangkan sesuatu bernama webTV, sebuah upaya awal untuk menggabungkan Internet dengan televisi. Rubin bergabung dengan Artemis untuk ikut mengembangkan webTV tersebut. Saat Microsoft membeli Artemis, di 1997, Rubin pun ikut bergabung dengan perusahaan raksasa itu. Episode gila khas Rubin kembali terjadi di Microsoft. Rubin membangun sebuah robot yang dilengkapi kamera untuk mengerjai rekan-rekannya. Gilanya, robot itu terhubung ke Internet dan pada satu insiden sempat dibobol oleh pihak di luar Microsoft. Pada tahun 1999, Rubin keluar dari webTV (dan artinya, ia tak lagi menjadi kar­yawan Microsoft). Ia kemudian me­nyewa sebuah toko di Palo Alto, California, dan menyebut toko itu sebagai laboratorium.
Di tempat yang penuh dengan berbagai mainan robot koleksi Rubin, lahirlah sebuah ide untuk produk baru. Bersama beberapa rekannya, Rubin kemudian mendirikan Danger Inc. Sukses diraih Danger melalui sebuah perangkat bernama Sidekick. Aslinya, perangkat ini dinamai Danger Hiptop, namun di pasaran ia dikenal sebagai T-Mobile Sidekick.
“Kami ingin membuat sebuah perangkat, kira-kira seukuran batang cokelat, dengan harga di bawah 10 dolar dan bisa digunakan untuk men-scan sebuah benda serta mendapatkan informasi soal benda itu dari Internet. Lalu, tambahkan perangkat radio dan transmiter, jadilah Sidekick,” tutur Rubin soal Sidekick.
Saat ini, Sidekick memang sudah terlihat usang, namun pada masanya, Sidekick adalah sebuah benda yang ganjil dengan konsep teknologi yang melampaui zaman. Perangkat itu, menurut Rubin, merupakan pengakses data dengan kemampuan telepon. Ketika muncul di pasaran, Sidekick harus menghadapi kenyataan bahwa PDA sedang kehilangan pasar. Namun, Rubin menegaskan bahwa Sidekick bukanlah PDA.
“Seharusnya, orang-orang bukan bertanya apakah ini PDA atau ponsel. Mereka harusnya bertanya, apakah ini platform untuk pengembang pihak ketiga? Ini adalah hal yang baru. Ini adalah untuk pertama kalinya sebuah ponsel dijadikan platform untuk pengembang pihak ketiga,” kata Rubin.
Sekarang, apa yang dikatakan Rubin bukan hal aneh lagi. Lihat saja Apple de­ngan jutaan aplikasi pihak ketiga yang hadir di iPhone. Hal lain yang dilakukan Danger, yang pada masa itu belum terpikirkan, adalah menjembatani antara pembuat handset dengan penyedia jaringan. Danger memutuskan untuk berbagi keuntungan dengan T-Mobile dalam layanan Sidekick. Dengan demikian, Danger tak me­ngandalkan penjualan handset sebagai sumber penghasilan satu-satunya, namun juga dari layanannya. Ini membuat perusahaan pembuat perangkat (Danger) memiliki tujuan yang sama dengan penjual perangkat (operator telekomunikasi T-Mobile).
Rubin meninggalkan Danger pada tahun 2004. Pada 2008, perusahaannya itu dibeli oleh Microsoft. Sang raksasa rupanya tertarik untuk memasuki bisnis ponsel dengan lebih a­gresif lagi. Nilai yang ditawarkan pun tidak tanggung-tanggung. Menurut kabar yang beredar Microsoft membeli Danger de­ngan harga 500 juta dolar. Namun, pembelian Danger oleh Microsoft ternyata tidak membawa hasil yang berbunga-bunga. Para eksekutif yang tersisa dari Danger digabungkan oleh Microsoft ke dalam Mobile Communication Business, dari divisi Entertainment dan Devices. Kemudian, mereka diminta mengembang sebuah ponsel yang dikenal dengan sebutan Project Pink. Targetnya, ponsel ini harus bisa menjadi pesaing iPhone dan BlackBerry. Menurut ComputerWorld, Project Pink menderita penyakit klasik di sebuah per­usahaan besar. Karena proyeknya cukup bergengsi, ia diperebutkan oleh beberapa pihak. Dan lebih parahnya lagi, perkembangannya makin melenceng dari yang diinginkan. Contohnya, awalnya ponsel itu akan dikembangkan dengan basis Java namun kemudian diminta untuk menggunakan sistem operasi Microsoft.
Sayangnya, Windows Phone 7 yang seharusnya bisa digunakan untuk Project Pink, belum siap. Walhasil, saat diluncurkan, ponsel yang akhirnya bernama Microsoft Kin ini menggunakan sistem operasi Windows untuk ponsel yang “lawas”. Sambutan pasar yang dingin pun membuat Kin akhirnya harus ditutup, hanya beberapa bulan sejak diluncurkan. Nasib layanan Sidekick, yang diwarisi Microsoft dari Danger, juga tak terlalu baik. Dalam satu insiden, yang masih belum diketahui pasti apa penyebabnya, pelanggan Sidekick tiba-tiba kehilangan semua data mereka. Satu hal yang perlu diketahui, semua data pada Sidekick memang disimpan ‘di awan’ (dalam hal ini pada server yang dikelola Microsoft dan bisa diakses melalui Internet). Nah, ketika server itu mengalami gangguan, semua data pengguna Sidekick pun lenyap.Pada awal tahun 2002, Rubin sempat memberikan sebuah kuliah di Stanford mengenai pengembangan Sidekick. Karena, meski penjualan Sidekick di pasaran tak meledak, perangkat itu dinilai cukup baik dari sisi engineering. Sebuah kebetulan bahwa Larry Page dan Sergei Brin, pendiri Google, ikut hadir dalam kuliah tersebut. Selepas kuliah, Page menemui Rubin untuk melihat Sidekick dari dekat. Rupanya, Page melihat, perangkat itu menggunakan search engine Google. “Keren,” ujar Page. Ini adalah sebuah titik tolak bagi Page untuk sebuah ide yang dalam beberapa tahun kemudian akan terwujud, sebuah ponsel Google. Kurang lebih dua tahun setelah itu, Rubin telah meninggalkan Danger dan mencoba melakukan hal-hal baru. Termasuk di antaranya mencoba memasuki bisnis kamera digital sebelum akhirnya ia mendirikan Android.

Rubin menginkubasi Android saat ia menjadi enterpreneur-in-residence bersama perusahaan modal ventura Redpoint Ventures di 2004. “Android berawal dari satu ide sederhana, sediakan platform mobile yang tangguh dan terbuka sehingga bisa mendorong inovasi lebih cepat demi keuntungan pelanggan,” ujar Rubin. Pada Juli 2005, 22 bulan setelah Android berdiri, perusahaan itu ditelan oleh raksasa Google. Rubin pun memilih untuk bergabung dengan Google. Ketika membeli Android Inc., Google tidak menyebutkan dengan rinci berapa harga yang dibayarkan dan apa yang i­ngin dilakukannya dengan perusahaan itu. Bahkan, Google menyebut pembelian itu sebagai akuisisi terhadap sumber daya manusia dan teknologinya saja. Selain Andy Rubin, Google memang meraup banyak orang-orang brilian dari Android. Ini termasuk Andy McFadden (pengembang WebTV bersama Rubin, dan juga pengembang Moxi Digital); Richard Miner (mantan Vice President di perusahaan telekomunikasi Orange); serta Chris White (pendiri Android dan perancang tampilan serta interface WebTV).

Bersama Google, Android diberi kekuatan ekstra. Perusahaan asal Mountain View, California itu kemudian membentuk Open Handset Alliance untuk mengembangkan perangkat bagi Android.
“Google tak bisa melakukan segalanya. dan kami tidak perlu itu. Itulah mengapa kami membentuk Open Handset Alliance dengan lebih dari 34 rekanan,” ujar Rubin.
Perangkat Android yang hadir pasaran memang bukan buatan Google. Petarung kelas berat Android termasuk Motorola, Samsung, dan HTC masing-masing melemparkan ponsel Android andalan mereka ke pasaran.
“Sekadar melemparkan peranti lunak tidaklah cukup,” Rubin menjelaskan, “Anda perlu handset yang dikembanglan untuk peranti lunak ini dan penyedia jaringan yang mau memasarkannya.”
Di AS, Motorola Droid jadi salah satu senjata Verizon Wireless melawan AT & T dengan iPhone-nya. Sedangkan Nexus One, ponsel Android Google buatan HTC, hadir tanpa “ikatan dinas” pada satu operator tertentu.
Kehadiran Android nampaknya beru­saha menggoyang dominasi pasar ponsel di AS. Di Indonesia, Android pun nampak siap jadi primadona setelah muncul de­ngan gegap gempita dalam Indonesia Celullar Show 2010.
“Saya tahu bakal ada FUD (fear, uncertainty, doubt). Namun, kami telah melihat beberapa kompetitor mengikuti apa yang kami lakukan. Jadi sepertinya, kami memang di jalan yang benar,” ujar Rubin.


Senin, 15 Oktober 2012

inilah 24 jejaring sosial asli Indonesia


24 jejaring sosial asli Indonesia



Indonesia sebenarnya tak kalah populer dalam menghasilkan situs jejaring sosial. Banyak situs jejaring sosial buatan programer tanah air yang cukup populer dan digunakan oleh banyak orang. Diantaranya Koprol, Indoface, Digli, Fupei, dll.
            Berikut sejumlah jejaring sosial yang berasal dari Indonesia:



Adandu Situs ini diluncurkan dalam versi beta dibulan Oktober 2009. Situs web berbagi video dan layanan pengunggah Video ini menyediakan layanan gratis bagi pengguna umum dan pembuat atau penerbit video Independen.
Aku cinta sekolah Situs komunitas yg bertujuan untuk menjadi wadah semua orang yg pernah dan masih sekolah di Indonesia. Situs ini menurut pengguna cukup aman bagi anak sekolah. Semua data yg didapat oleh situs ini merupakan hasil survei yg langsung didata kesetiap sekolah.
Catchfriend Situs ini meski sederhana, namun menyajikan halaman khusus untuk bisnis. Sayangnya jejaring ini tidak memiliki notifikasi jika ada user baru yang bergabung atau menampilkan user yang sedang online.
digli Secara konsep, situs jejaring ini menggabungkan antara Facebook dengan Kaskus. Jumlah anggotanya saat ini mencapai 11.942 orang.
FB.co.id Situs ini lahir dengan konsep yang hampir mirip dengan Facebook, yaitu menjaring sebanyak-banyaknyauser untuk menjadi member aktif. beberapa fitur seperti sharing album foto, video, dan blog.
Fupei Friends Uniting Program Especially Indonesia, sebuah situs komunitas yang berisi jurnal persahabatan dan kreatifitas di internet, dikhususkan untuk kalangan Indonesia.
Goesmart Sosial media pendidikan buatan Bandung ini diperuntukkan bagi pelajar, guru, orang tua dan alumni. Situs web berbasis multimedia interaktif ini terdapat fitur ruang diskusi, ngobrol, rapor, album alumni, book viewer, soal latihan, dan badge.
Indoface Situs ini membagi anggotanya menjadi 2 macam, personal member danband member. Seorang anggota dapat membuat polling atau jajak pendapat untuk dibagikan ke anggota lainnya. 
Kiber Kependekan dari Kitaberbagi.com, situs yang menjadi wadah untuk berbagi dan bersilaturahmi dengan kerabat, teman, atau relasi.  
Kombes Dengan berbagai macam aplikasi untuk berintekrasi secara online seperti chat room, im chat, forum, sharing video/audio, social bookmarking yang menarik. Situs yang ber-tagline The Indonesian Social Network ini memiliki anggota 44.219 orang.
Kongkoow Situs jejaring sosial bercitarasa lokal yang menyediakan fasilitas sangat lengkap seperti akun e-mailfile sharingvideo streaming, danblogging
Koprol Salah satu keunggulan Koprol adalah fitur Place Tag, yang akan menginformasikan teman di dekat lokasi anda. Karena popularitasnya, situs ini kemudian dibeli oleh Yahoo!
LiLOCITY LiLO (Little Online), merupakan media berkumpul anak muda yang berkonsep virtual world society (VWS). Situs ini terhubung dengan situs jejaring Facebook.
Otofriends Dengan tagline “Community Gathering, Start From Indonesia”, situs ini tergolong cepat dengan fitur komplit serta terus bertambah. Fiturnya merupakan kombinasi dari Facebook, Yahoogroups, Friendster, dan Multiply dengan mengkhususkan pada bidang otomotif.
Mobinessia Tampilannya cukup simpel seperti sebuah forum online. Jejaring yang didirikan pada 2009 ini dibuat untuk sarana pertemanan berbasis ponsel dengan fitur microblogging, album photo, kronologer status, messaging, dan chat.
MyPulau Situs jejaring yang dimiliki Telkomsel ini memiliki lebih dari 2.000.000 anggota. Setiap anggota bisa membuat pulau sendiri yang berisi tentang aktivitas dan profil mereka.
Paseban Situs yang dikembangkan untuk memenuhi salah satu kebutuhan masyarakat luas, yaitu bersosialisasi. Situs ini muncul dengan konsep situs jejaring sosial yang berbasiskan komunitas.
Ruangmuslim Situs jejaring sosial islami untuk muslim Indonesia. RuangMuslim menyediakan beragam fitur dan konten islami.
Salingsapa.com Berteman dalam Dakwah, begitu tagline dari situs pertemanan bernuansa islami. Fiturnya memang lebih banyak berkaitan dengan hal-hal keagamaan. 
Statusbooks Situs jejaring sosial asal indonesia yang cukup lengkap fiturnya dan menyerupai Facebook. Di situs ini Anda bisa bergabung dengan salah satu grup yang ada, mengikuti forum, membuat album foto, atau membuat blog.
Temanku Situs pertemanan online ini bisa dikatakan mirip sekali dengan situs jejaring Facebook. Mulai dari halaman awal hingga cara mendaftarnya sangat mirip atau copycat dari FB.
Twoo Jejaring sosial yang menyediakan sarana paling asyik untuk bertemu kenalan baru di daerah Anda. Situs pertemanan ini sepertinya cocok buat Anda yang masih berstatus jomblo.
YourFriends Sama halnya dengan Temanku, situs jejaring sosial ini masih berkiblat pada Facebook. Hanya   warna dominannya saja yang dibikin berbeda, yakni hijau-putih.
Zeetal Komunitas internet Indonesia yang memungkinkan Anda untuk terhubung bersama teman, keluarga, atau bahkan siapa saja di seluruh dunia.

Postingan Lebih Baru Postingan Lama Beranda
WELCOME AND THANK YOU FOR INVITE IN HENDSITE